Sunday 12 February 2012

- RUTINITAS -


Ialah melakukan suatu kegiatan secara rutin, terus menerus, dalam waktu yang cukup lama. And you know what? Saya akhirnya mengalami kebosanan! Ahahaha.. Pagi-pagi, sudah bangun menyiapkan mandi dan ASI Daffa, memasak, lanjut ke kantor sampai sore hari. Siangnya isitrahat dua jam di rumah, menyetok ASI dan mengurus Daffa lagi. Sorenya mandiin Daffa, dan malamnya nyetok ASI dan menemani hingga tidur terlelap. Begituuuu terus selama 4 bulan ini. Jarang buanget pergi ke luar rumah; kecuali ke kantor-pasar-toko. Itupun yang ke pasar dan toko biasanya Ayah, Bunda urus rumah dan Daffa. Lama-lama penat  juga yah! ^^
Bagaimanapun, orang tidak seperti robot. Yang bisa di-setting melakukan pekerjaan yang sama secara kontinyu terus menerus. Manusia punya perasaan. Jadi bisa bilang bosan, jenuh, penat, dll. Kita perlu refreshing, beeiibbhhh.... >.< Memang, dalam keluarga, perlu kita anggarkan biaya refreshing ini. Refreshing pun tak melulu pergi ke tempat rekreasi atau liburan ke luar kota. Banyak cara refreshing yang murah, tapi hasilnya sama: menyegarkan otak dan badan.
Dan weekend ini, refreshinglah kita di Pekanbaru. Pertama-tama, kami pun makan di luar. Sesekali dong, pengen makan di luar. Akhir-akhir ini agak bosan masakan sendiri,,hihiii.. Yang kami tuju ialah, Soto Lamongan favorit kami *Cuma 8ribu semangkuk,cyin... ^^ sama Waroeng Steak dan Bebek Goreng H. Slamet. Kenapa pilih itu? Karena tempat itulah yang mengingatkan kami akan Jogja, dan setidaknya mengobati kerinduan yang tak kunjung reda. : )
Juga, kemarin pun kami mengunjungi perpustakaan –yang dibilang termegah se-Indonesia, atau malah se-Asia Tenggara, katanya. *Terharuu..setelah satu tahun lamanya kami di Pekanbaru, baru sekali ini masuk ke perpustakaan ini. Dulu pas hamil sih nyidam pengen kesini, tapi gak kesampaian mlulu. :p Dan woowwww...di dalamnya tak kalah megah dengan yang di luar. Dan alhamdulillah, banyak banget dikunjungi masyarakat, dalam mencari bahan/materi SMA dan kuliah. Senang rasanya melihatnya. Tempatnya yang bersih dan cozy; buku-bukunya yang luenggkkaappp, -dari anak2, hingga dewasa-. Semoga meningkatkan minat baca masyarakatnya. Setidaknya, ada yang saya banggakan dari kota ini. :D Membuat saya nagih untuk datang kembali. Perpustakaan Soeman H.S ^^
Oya, kami pun mengajak Daffa renang untuk pertama kalinya. Di sebuah kolam kecil yang kami beli khusus untuk kecipak kecipuk Daffa. Ternyata, butuh air yang buanyak dan merebus air sampai 5 panci untuk menghangatkan airnya. Itupun, masih belum begitu hangat. Tapi, Daffa terlihat menikmatinya *awalnya sih takut2. Senang melihatnya. Insya Allah bakal dirutinkan sekali dalam seminggu. : )
Senang rasanya weekend ini. Tak sabar menunggu weekend berikutnya. Membuat agenda refreshing yang tak kalah seru dari kemarin. Dan tentunya, tak perlu yang mahal-mahal. Yang penting esensinya. Kesegarannya. Sesuatu yang berbeda. Tak perlu mencari jauh-jauh, karena itu ada di sekitar kita. Jika kita mau mengamati. Dan merasakan.

0 comments:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...